Program kami

Tahsin dan Bedah Tajwid Al-Qur’an (TahtaQu).

Program Tahsin dan Bedah Tajwid Al-Qur’an atau disingkat dengan Program TahtaQu adalah program belajar membaca Al-Qur’an dari nol untuk anak-anak hingga dewasa, serta belajar bedah tajwid untuk santri dewasa. Program ini merupakan satu di antara langkah kongkrit untuk mencapai visi BTQ Indonesia, yaitu mewujudkan lembaga keilmuan yang konsisten dalam memberantas buta huruf baca Al-Qur’an.

Tahsin dan Bedah Tajwid Al-Qur’an (TahtaQu).
Program Tahfizh Al-Qur’an Balita dan Anak

Program Kami

Tahfizh Al-Qur’an Balita dan Anak

Program Tahfizh Al-Qur’an Balita dan Anak adalah program menghafal Al-Qur’an yang ada di BTQ Indonesia terkhusus untuk balita dan anak-anak. Program menghafal ini mengacu pada metode Tabarak yang digagas oleh Syaikh Dr. Kamil el Laboody dari Mesir yang telah berhasil mengantarkan anak-anaknya, yaitu: Tabarak, Yazid dan Zeenah menjadi penghafal Al-Qur’an diusia kurang dari lima tahun. Selain menggunakan metode yang mengacu pada Metode Tabarak, program ini juga mengombinasikan pembelajarannya dengan pembelajaran pembentukan akhlak santri sejak dini.

Program kami

Fashahatul Lisan

Program Fashahatul Lisan (FL) merupakan satu di antara program unggulan BTQ Indonesia untuk memperbaiki bacaan Al-Qur’an huruf demi huruf beserta dalilnya dalam Matan Al Jazari. Program ini pertama kali dibuka pada Senin, 09 Desember 2019 dengan pembelajaran selama 4 bulan.

Program Fashahatul Lisan (FL)